Pendidikan Kepanitian

Bandung— 27 September 2020 Pendidikan  kepanitian merupakan salah satu program kegiatan Departemen Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa Bem-F Psikologi Unisba. Program ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada calon panitia pelaksana program kerja BEM-F Psikologi Unisba yang akan dilaksanakan agar memiliki pemahaman, pengetahuan, dan kemampuan yang menunjang serta memberikan wawasan mengenai bagaimana melaksanakan suatu kegiatan dengan basis kepemimpinan dan kerjasama.

Manfaat diselenggarkannya program ini ialah meningkatkan sumber daya mahasiswa agar mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan kepanitiaan yang di kemudian hari peserta dapat mampu ikut serta dalam memajukan kepanitiaan tersebut. Selain itu, manfaat kegiatan ini terhadap peserta juga untuk mendapat kedalaman ilmu, wawasan, serta analisis yang baik dalam profesionalitas pengetahuan terkait informasi mengenai strategi pembentukan sebuah acara.

Pendidikan kepanitiaan ini telah dilakasanan dalam dua kloter. Kloter pertama dilaksanakan pada hari minggu, 27 September 2020 melalui aplikasi Zoom Meeting. Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC dan pembacaan tilawah. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana dan ketua Bem-F Psikologi Unisba. Acara inti pada kloter pertama ini, yaitu penyampaian materi tentang “Membangun kerjasama dan kemampuan soft skill dalam kepanitiaan” yang disampaikan oleh Riesty Indah Fauziani, S.Psi dan materi tentang “Steering Committee dan Organizing Committee” oleh M. Farhan Farisan serta dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Kloter kedua diselenggarakan pada hari minggu, 13 Desember 2020 melaui melalui aplikasi Zoom Meeting. Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC dan pembacaan tilawah. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana dan ketua Bem-F Psikologi Unisba. Acara inti pada kloter pertama ini, yaitu penyampaian materi tentang “Membangun kerja sama dan kemampuan soft skill dalam kepanitiaan” oleh Riesty Indah Fauziani, S.Psi, materi tentang “Steering Committee dan Organizing Committee” oleh Syafirah Mutiara H, dan materi tentang “Pentingnya mengasah kemampuan soft skill dalam kepanitiaan” oleh Riesty Indah Fauziani, S.Psi serta dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

Anisa Tsaniya Faza selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa, “Secara keseluruhan karena setiap hambatan dapat ter-handle dengan baik, psdm merasa puas dengan kesuksesan acara ini, senang dan bangga juga akhirnya bisa berhasil menyelenggarakan pendidikan kepanitiaan sebagai salah satu proker di psdm. Hambatan yang dirasakan pada kloter satu dokumentasi audio visual saat berlangsungnya acara yang direncanakan dari awal kegiatan sampai akhir tidak berjalan dengan sesuai karena pada saat pelaksanaan, rekaman baru dimulai ketika hendak memasuki penyampaian materi pertama. Solusinya adalah dengan fokus dan memastikan hal-hal yang dibutuhkan untuk keberlangsungan acara. Sedangkan pada kloter dua terjadi hambatan pada link kehadiran peserta yang tidak bisa diakses. Hal ini terjadi karena kendala teknis, sehingga solusinyna adalah dengan memeriksa kembali link yang akan digunakan sebelum dikirimkan kepada peserta.”

“Harapannya semoga dengan acara ini benar-benar dapat meningkatkan kualitas mahasiswa terutama dalam mengasah soft skill dalam suatu kepanitiaan. Dan semoga kegiatan Pendidikan Kepanitiaan dapat terlaksana secara rutin pada periode berikutnya.” Tambahnya.

Ditulis oleh : Naufal Rizky Darmansyah, Staf Medkominfo BEM-F Psikologi 2020/2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *